Latest News

Tips Memilih Susu Formula Terbaik Untuk Bayi

Tips memilih Susu formula terbaik untuk bayi - Susu formula untuk bayi sebenarnya tidak diperlukan jika ibu bisa memberikan ASI secara maksimal pada bayi. Namun susu formula sangat penting diberikan kepada bayi jika ASI tidak keluar atau hanya keluar sedikit saja, atau juga saat kondisi tidak memungkinkan misalnya karena kesibukan akan pekerjaan. Pemilihan susu untuk bayi tidak boleh sembarangan, hal ini dikarenakan pencernaan bayi yang masih sangat rentan. Salah memberikan susu formula bisa berakibat fatal bagi kesehatan bayi.

Susu formula terbaik untuk bayi bisa kita bedakan berdasarkan umur. Susu formula untuk bayi baru lahir dapat kita lihat pada label kemasan susu ada tulisan bahwa produk tersebut cocok untuk dikonsumsi bayi baru lahir atau usia 0 bulan. Selain itu, pilih juga produk susu formula yang berasal dari susu sapi, dan juga perhatikan jenis protein yang digunakan.

Protein susu sapi ada dari whey dan casein. Kedua jenis protein ini dianggap mudah dicerna untuk bayi baru lahir. Alangkah baiknya bila pada susu formula yang anda pilih untuk bayi ada memiliki kedua protein ini dalam satu produk. Berbeda dengan bayi umur 6 bulan ataupun 8 bulan, kandungan susu formulanya lebih kompleks untuk mendukung pertumbuhan, perkembangan otak, serta untuk menjaga daya tahan tubuh anak serta kesehatan saluran pencernaan anak. Pada usia ini dibutuhkan juga adanya kalsium  untuk mendukung pertumbuhan tulang dan giginya.

gambar susu formula terbaik untuk bayi 2

Kesulitan Para ibu sering kali dihadapkan pada permasalahan  untuk memilih jenis susu formula yang tepat dan baik untuk bayi. Hal ini disebabkan oleh maraknya merek atau jenis susu yang beredar di pasaran sehingga para ibu harus teliti untuk memilih susu  formula terbaik untuk bayi terutama pada bayi yang mempunyai alergi atau gangguan pencernaan. Pemilihan susu formula yang tidak tepat pada bayi dapat menimbulkan beberapa gangguan seperti diare, sesak napas, batuk, bahkan dapat menyebabkan gangguan pada pertumbuhan dan perkembangan bayi.

Susu Formula terbaik untuk bayi

Bagi ibu yang sedang mencari susu formula untuk bayinya, berikut ini diberikan tips dalam memilih susu formula tersebut  :

1. Kenali jenis susu formula
Tips pertama dalam memilih susu formula yang baik untuk bayi adalah kenali terlebih dahulu jenis susu formula yang ada di pasaran. Ada dua jenis susu formula yaitu susu formula yang terbuat dari susu sapi dan susu formula yang terbuat dari susu kedelai atau soya. Kedua jenis susu ini sangat baik untuk bayi. Biasanya susu kedelai akan diberikan pada bayi yang mempunyai alergi dengan susu sapi.

2. Perhatikan kualitas dari susu formula
Tips yang kedua dalam memilih susu formula untuk bayi adalah mengenali kualitas dari susu formula yang akan dibeli. Belilah susu dengan kualitas terbaik, untuk melihat kualitas susu yang terbaik Anda bisa melihatnya dari daftar komposisi susu. Pastikan jika komposisi susu formula menggunakan bahan yang aman untuk bayi. Selain itu, susu formula untuk bayi juga harus diproses berdasarkan standar GMP.

3. Sesuaikan susu dengan umur anak
Tips yang selanjutnya sangatlah penting dalam memilih susu formula untuk bayi yaitu sesuaikan jenis susu yang dipilih dengan umur bayi. Setiap merek susu pasti menyertakan batas umur penggunaan dalam setiap jenis susunya. Oleh sebab itu, Anda harus menyesuaikan susu yang Anda pilih dengan umur buah hati Anda. Pemilihan susu yang salah bisa berakibat fatal bagi kesehatan anak.

4. Pilih susu yang kandungannya hampir sama dengan ASI
Tips yang paling penting dalam memilih susu formula adalah menyesuaikan kandungan gizi dalam susu dengan gizi yang ada didalam ASI. Hal ini sangatlah penting karena sebaik-baiknya susu adalah ASI, sehingga jika ASI Anda tidak keluar maka pilihlah susu formula yang kandungannya hampir sama dengan kandungan ASI.

gambar susu formula terbaik untuk bayi

5. Tidak perlu yang harganya mahal yang penting aman dan cocok dengan bayi
Tips terakhir dalam memilih susu adalah tidak perlu membeli susu yang mahal, yang terpenting susu tersebut cocok dengan bayi. Terkadang susu dengan harga yang mahal justru kurang cocok dengan keadaan bayi. Oleh sebab itu, tidak perlu Anda harus memilih susu yang mahal untuk buah hati Anda. Oleh karena itu ketika memilih susu formula adalah dengan memeriksa kandungannya bukan merek atau harga.

Memilih susu untuk bayi memang tidaklah mudah. Hal ini dikarenakan sistem pencernaan bayi yang masih sangat rentan. Dengan tips memilih susu formula untuk bayi diatas semoga bisa membantu Anda dalam memilih susu formula yang tepat untuk buah hati yang Anda sayangi. Ingat pemilihan susu untuk bayi tidak boleh sembarangan karena bisa menyebabkan risiko kesehatan yang berbahaya untuk bayi.

Demikianlah informasi tips memilih susu formula terbaik untuk bayi, semoga bermanfaat untuk Anda.